Minggu, 02 Agustus 2015

Resep Gado-Gado Pelangi

Resep Gado-Gado Pelangi


Hai Bunda, untuk mengisi luang waktu Anda, bagaimana jika mencoba membuat masakan untuk keluarga, dan kali ini kami akan mengajak Anda untuk membuat masakan Gado-Gado Pelangi yang mungkin masih terdengar sangat asing di telinga Anda. Gado-Gado yang satu ini sangat berbeda dengan gado-gado yang biasanya Anda beli di pedagang kaki lima atau warung terdekat dirumah Anda.

Gado-gado yang satu ini memiliki tampilan yang dirancang hampir sama dengan pelangi, maka dari itu menu masakan yang satu ini dinamakan Gado-Gado Pelangi. Citarasa dari masakan yang satu ini sudah tidak diragukan lagi. Boleh dicoba dan dibandingkan dengan gado-gado yang lainnya.

Berikut ini akan kami paparkan bahan-bahan yang diperlukan dan cara membuat resep Gado-Gado Pelangi tersebut. Simak ulasan berikut ini.

Bahan :
  • 150 gr kacang panjang, dipotong 2 cm
  • 100 gr jagung pipil
  • 2 ikat kangkung, siangi, direbus
  • 150 gr wortel, diiris korek api, direbus
  • 50 gr kerupuk kanji goreng
  • 1 sdm bawang merah goreng
  • 2 ikat bayam merah, siangi, rebus
  • 1 buah tahu cina, goreng
  • 75 gr taoge, diseduh
  • 200 gr tempe, goreng
Bahan Saus :
  • 175 gr kacang mede goreng
  • 150 ml air
  • 5 buah cabai rawit, direbus
  • 2 buah jeruk limau, peras airnya
  • 3 siung bawang putih, goreng
  • 3/4 sdt garam
  • 4 sdt gula merah sisir
  • 2 sdt air asam dari 1 sdt dan 2 sdm air
Cara Membuat Gado-Gado Pelangi :
  1. Membuat Saus : Pertama haluskan bawang putih, garam, gula merah, cabai rawit, dan kacang mede hingga benar-benar halus, lalu tuangkan air sedikit demi sedikit sambil diulek hingga halus, kemudian tuangkan air asam, aduk-aduk sampai rata dan masukkan air jeruk limau, aduk lagi hingga rata.
  2. Kemudian tatalah kacang panjang, kangkung, taoge, tempe, tahu, jagung pipil, bayam merah, dan wortel di ring bulat sambil ditekan-tekan.
  3. Setelah itu keluarkan dari ring bulat, dan jadilah bentuk bulat.
  4. Gado-Gado Pelangi siap untuk disajikan bersama saus, kerupuk kanji, dan taburan bawang merah goreng.
Untuk 4 porsi

Tidak ada komentar:

Posting Komentar